Sabtu, 22 Juni 2013

Resep Kambing Kuah Pedas


Resep Kambing Kuah Pedas - persembahan dari Kecap Bango

Bahan-bahan

TIPS: Anda bisa menandai setiap bahan dan bumbu untuk memudahkan Anda membuat daftar belanjaan atau mengecek apakah semua bahan sudah tersedia di dapur Anda!
100 gr Daging Kambing (potong dadu)
200 gr Iga Kambing (potong sesuai selera)
100 gr jeroan kambing (potong sesuai selera)
5 sdm Kecap Manis Bango
600 ml Air
2 lembar Daun Salam
1 batang Serai (memarkan)
2 cm Lengkuas (memarkan)
2 cm Jahe (memarkan)
2 lembar Daun Jeruk purut
2 sdm Minyak samin/ Minyak sayur


Bumbu Halus:
3 siung Bawang Putih
3 butir Bawang Merah
2 cm Kunyit Bakar
1 SDT Ketumbar
½ SDT lada
3 butir Kemiri
Garam secukupnya

Cara Membuat

1. Rebus daging, iga, dan jeroan hingga lunak. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Angkat.
2. Lalu masukkan ke dalam rebusan daging, rebus kembali.
3. Masukkan daun salam, serai, lengkuas, daun jeruk, dan jahe dan kecap manis Bango. Masak dengan api kecil hingga air rebusan tinggal 1/3 nya. Sajikan panas dengan cabai rawit.

http://www.warisankuliner.com

Resep Ketoprak

Bahan utama ketoprak adalah tahu, tempe, bihun, ketimun, tauge, dengan bumbu saus kacang ditambah sedikit kecap.


Resep Ketoprak - persembahan dari Kecap Bango


Bahan-bahan

TIPS: Anda bisa menandai setiap bahan dan bumbu untuk memudahkan Anda membuat daftar belanjaan atau mengecek apakah semua bahan sudah tersedia di dapur Anda!
5 buah Tahu Putih ukuran 6 x 6 x 2cm
50 gr Bihun, rendam Air dingin sampai lunak, tiriskan
250 gr Taoge, siangi, cuci bersih, seduh dengan Air panas, angkat
4 buah ketupat


Saus Kacang Ketoprak:
250 gr Kacang Tanah, Goreng, haluskan
6 siung Bawang Putih
5 buah cabai rawit merah, Goreng sebentar
100 ml Air hangat
1 SDT Garam
Kecap Manis Bango, secukupnya


Bahan Pelengkap Ketoprak:
Bawang Goreng
Irisan Seledri

Cara Membuat

1. Goreng tahu hingga setengah matang, angkat, kemudian tiriskan. Potong- potong menurut selera.
2. Saus: haluskan bawang putih, cabai rawit dan garam. Tambahkan kacang, air, dan kecap manis Bango, kemudian haluskan. Aduk rata, sisihkan.
3. Ambil piring. Susun ketupat, bihun, taoge, dan tahu. Tuang saus kacang, kemudian beri kecap manis Bango. Taburkan bawang goreng, irisan seledri dan kerupuk merah.
4. Sajikan.

http://www.warisankuliner.com 

Resep Batagor

Resep ini cocok untuk dicoba di rumah.


Resep Batagor - persembahan dari Kecap Bango


Bahan-bahan

TIPS: Anda bisa menandai setiap bahan dan bumbu untuk memudahkan Anda membuat daftar belanjaan atau mengecek apakah semua bahan sudah tersedia di dapur Anda!
50 gr Ikan Tenggiri, dihaluskan
250 ml Air es
250 gr Tepung Kanji
2 batang Daun Bawang, iris tipis
2 batang Seledri, iris tipis
3 siung Bawang Putih, cincang halus
½ - 1 SDT Garam
½ SDT Merica bubuk
6 buah Tahu Putih, ukuran 4 x 4 x 2 cm
8 lembar Kulit Pangsit
Minyak secukupnya untuk menggoreng
Kecap manis Bango
Saus cabe
Jeruk Limau/Jeruk Nipis
Saus kacang

Cara Membuat

1. Campurkan ikan dan air es, uleni sampai adonan tercampur rata. Tambahkan tepung kanji, daun bawang, seledri, bawang putih, merica dan garam, aduk rata. Bagi adonan menjadi 3 bagian masing-masing untuk isi tahu, isi pangsit dan satu bagian untuk bakso.
2. Potong diagonal masing-masing tahu menjadi 2 bagian (bentuk segitiga). Lubangi potongan tahu ditengahnya, sisihkan remah-remahnya. Campurkan adonan untuk isi tahu dengan remah-remah tahu, lalu isikan adonan tersebut ke dalam tahu. Lakukan hingga semua tahu terisi, sisihkan. Ambil selembar kulit pangsit isi dengan adonan ikan, satukan ujung-ujungnya ke atas, hingga sisi-sisinya saling merekat. Lakukan hingga kulit pangsit habis, sisihkan.
3. Panaskan minyak goreng yang banyak dalam wajan, goreng tahu isi dan pangsit hingga kuning kecoklatan, angkat, tiriskan, sisihkan.
4. Ambilkan sisa adonan ikan, bentuk dengan bantuan 2 sendok, langsung masukkan ke dalam minyak panas. Goreng hingga kuning kecoklatan, angkat, tiriskan, sisihkan.
5. Taruh tahu isi, pangsit dan bakso goreng di atas piring saji, biarkan utuh atau potong-potong, tuang saus kacang di atasnya. Hidangkan dengan saus cabai dan kecap manis Bango, lalu beri perasan air jeruk limau.

http://www.warisankuliner.com 

Resep Tumis Kangkung

Cita rasa kangkung sangatlah menarik untuk dinikmati.


Resep Tumis Kangkung - persembahan dari Kecap Bango


Bahan-bahan

TIPS: Anda bisa menandai setiap bahan dan bumbu untuk memudahkan Anda membuat daftar belanjaan atau mengecek apakah semua bahan sudah tersedia di dapur Anda!
1 siung Bawang Putih
2 butir Bawang Merah
½ kg Udang kecil
3-5 ikat Kangkung
Garam secukupnya
Kecap Manis Bango secukupnya
Air secukupnya
3 sdm Minyak sayur untuk menumis

Cara Membuat

1. Tuang minyak sayur ke penggorengan lalu panaskan.
2. Tumis bawang merah dan putih sampai warnanya kecoklatan.
3. Masukkan udang, oseng-oseng sampai udang matang.
4. Masukkan kangkung, lalu masukkan garam, kecap manis Bango, dan air.
5. Tutup penggorengan kurang lebih 5 menit atau sampai kangkung menjadi layu.
6. Angkat dan siap dihidangkan.

http://www.warisankuliner.com

Resep Semur Kentang

Enak dan gurih, menambah selera makan.


Resep Semur Kentang - persembahan dari Kecap Bango


Bahan-bahan

TIPS: Anda bisa menandai setiap bahan dan bumbu untuk memudahkan Anda membuat daftar belanjaan atau mengecek apakah semua bahan sudah tersedia di dapur Anda!
1 buah Tahu cina, potong-potong, Goreng
1 buah Kentang, potong-potong, Goreng
1 buah Tomat, potong-potong
3 butir Cengkeh
3 cm Kayu Manis
5 sdm Kecap Manis Bango
1 SDT Garam
1/2 SDT lada bubuk
1/2 SDT Pala bubuk
1 liter Air
3 sdm Minyak Goreng untuk menumis


Bumbu Halus Semur:
8 butir Bawang Merah
6 siung Bawang Putih
1 sdm Ketumbar

Cara Membuat

1. Tumis bumbu halus, cengkeh dan kayumanis sampai harum. Masukkan tomat, aduk sampai layu. Tambahkan tahu dan kentang Aduk rata.
2. Masukkan air, kecap manis Bango, garam, lada bubuk dan pala bubuk. Masak sampai meresap dan matang.
3. Sajikan

http://www.warisankuliner.com 

Resep Sayur Jantung Pisang

Masakan sederhana, cocok disajikan dengan nasi putih.


Resep Sayur Jantung Pisang - persembahan dari Kecap Bango


Bahan-bahan

TIPS: Anda bisa menandai setiap bahan dan bumbu untuk memudahkan Anda membuat daftar belanjaan atau mengecek apakah semua bahan sudah tersedia di dapur Anda!
1 buah jantung pisang
2 sdm Minyak Goreng
500 ml Santan kental dari 1 butir Kelapa
2 lembar Daun Salam
2 cm Lengkuas
3 lembar Daun Jeruk
2 sdm Air Asam Jawa
2 sdm Kecap Manis Bango


Bumbu dihaluskan:
5 cabai merah besar
8 butir Bawang Merah
5 siung Bawang Putih
1 SDT Garam dan 1/2 SDT Merica bubuk
1 SDT Gula Pasir

Cara Membuat

1. Buang kulit luar jantung pisang, kemudian potong jadi dua memanjang, lalu iris tipis dan cuci bersih. Rebus sampai layu, angkat, tiriskan.
2. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus sampai harum, masukkan salam, lengkuas, dan daun jeruk dan kecap manis Bango. Masukkan santan, masak hingga bumbu merata dan kuah menyusut. Tambahkan jantung pisang, masak sebentar, angkat.
3. Sajikan dengan nasi putih.

http://www.warisankuliner.com

Resep Soto Betawi

Enak dinikmati di suasana yang dingin.


Resep Soto Betawi - persembahan dari Kecap Bango


Bahan-bahan

TIPS: Anda bisa menandai setiap bahan dan bumbu untuk memudahkan Anda membuat daftar belanjaan atau mengecek apakah semua bahan sudah tersedia di dapur Anda!
100 gram Daging Sapi
1 1/2 liter Air
350 gram Babat Sapi
Rebus matang 350 gram paru
Rebus matang 800 ml Santan kental dari 2 butir Kelapa 2 batang Serai
Memarkan 3 lembar Daun Salam 6 lembar Daun Jeruk 8 biji cengkih 1 biji Pala
Memarkan 2 cm Jahe
Memarkan 5 cm batang Kayu Manis Minyak Goreng secukupnya


Haluskan:
10 butir Bawang Merah
6 siung bawah Putih
1 SDT Garam
1/2 Merica bubuk


Pelengkap:
3 buah Kentang kukus matang, Goreng sebentar
3 buah Tomat segar
1 batang Daun Bawang (iris)
2 batang Seledri (iris)
Bawang Goreng
Emping Goreng
Kecap Manis Bango
Jeruk Limau


Sambal
Rebus: 10 Cabe Rawit merah, 1 cabai merah besar, 2 siung Bawang Putih dan 1 SDT Garam, haluskan.

Cara Membuat

1. Rebus daging sapi bersama serai, salam, daun jeruk, cengkih, pala, jahe dan kayu manis dan air hingga daging setengah matang, angkat daging potong dadu, sisihkan kaldunya.
2. Panaskan 2 sdm minyak goreng, tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum, angkat.
3. Campurkan tumisan bumbu ke dalam kaldu dan masukkan kembali potongan daging dan santan, masak hingga daging lunak dan bumbu menyatu, angkat.
4. Babat dan paru, rebus terpisah hingga lunak, angkat dan sisihkan. Bila akan disajikan goreng dalam minyak panas sebentar dan potong bentuk dadu.
5. Siapkan mangkuk, tata babat, paru, kuah dan daging, potongan kentang, tomat, taburi irisan daun bawang, daun seledri, bawang goreng, emping, kecap manis Bango, jeruk limau dan sambal. Sajikan hangat

http://www.warisankuliner.com

Resep Sup Ceker Bango

Sajian makanan Sup Ceker Bango sangat praktis penuh nilai gizi tentunya. Sangat pas sekali dihidangkan untuk menu sarapan pagi hari.


Resep Sup Ceker Bango - persembahan dari Kecap Bango

Bahan-bahan

TIPS: Anda bisa menandai setiap bahan dan bumbu untuk memudahkan Anda membuat daftar belanjaan atau mengecek apakah semua bahan sudah tersedia di dapur Anda!

Bahan :

  • 4 buah cakar Ayam, bersihkan kulitnya
  • 1/2 sendok makan Air Jeruk Nipis
  • 1/2 sendok makan Minyak sayur
  • 4 sendok makan Kecap Manis Bango
  • 1/4 sendok teh Lada Putih bubuk
  • 1 sendok makan Saus Tiram
  • 1/4 centimeter Jahe muda
  • 1/2 batang Daun Bawang
  • 1 siung Bawang Putih
  • 1 buah Jamur Kuping
  • 1 sendok teh Garam
  • 500 mililiter Air
  • Macaroni secukupnya
  • 25 gram Wortel, iris tipis

Cara Membuat

Cara membuat :

  • Cincang bawang putih, iris halus jahe muda, iris kasar daun bawang.
  • Bersihkan kulit ceker ayam, potong ujungnya, lalu lumuri dengan air jeruk nipis dan biarkan sekitar 25 menit, tiriskan.
  • Rebus cakar ayam menggunakan api kecil sampai air mendidih dan ceker menjadi lunak dan masukkan macaroni.
  • Setelah itu tumis jahe dan bawang putih sampai tercium aroma wangi, lalu angkat dan tambahkan ke dalam kaldu.
  • Masukkan bumbu lainnya yaitu kecap manis Bango, saus tiram, merica bubuk, daun bawang, dan garam.
  • Terus masak sampai bumbu benar-benar meresap lalu angkat.
http://www.warisankuliner.com

Resep Oseng Godong Gandul Pedes Manis


Gunakan daun muda agar lebih terasa empuk saat dinikmati.

Resep Oseng Godong Gandul Pedes Manis - persembahan dari Kecap Bango

Bahan-bahan

TIPS: Anda bisa menandai setiap bahan dan bumbu untuk memudahkan Anda membuat daftar belanjaan atau mengecek apakah semua bahan sudah tersedia di dapur Anda!

Bahan :

  • 10 tangkai Daun Pepaya, Rebus hingga lunak sisihkan
  • 10 bh Cabe Rawit utuh
  • 4 bh Cabe Rawit, iris tipis
  • 4 siung Bawang Merah, iris tipis
  • 2 siung Bawang Putih, iris tipis
  • 1 SDT Gula Pasir
  • 30 ml Kecap Manis Bango
  • Garam secukupnya
  • 50 ml Air matang
  • 2 sdm Minyak untuk menumis

Cara Membuat

Cara membuat :

  • Potong-potong daun pepaya yang sudah direbus.
  • Tumis bumbu hingga harum, lalu masukan daun pepaya rebusan tersebut.
  • Tambahkan sedikit air, aduk perlahan.
  • Masukan gula, garam dan kecap aduk lagi hingga meresap dan terlihat matang.
  • Sajikan hangat dengan taburan bawang goreng.
http://www.warisankuliner.com

Resep Semur Sayur Campursari

Resep Semur Sayur Campursari ini mengawinkan berbagai sayuran warna-warni dengan lezatnya ampela ayam, daging ayam dan udang. Perpaduan sayur, ayam dan makanan laut jadi satu dalam kuah semur yang membuat semua jadi enak disantap.


Resep Semur Sayur Campursari - persembahan dari Kecap Bango


Bahan-bahan

TIPS: Anda bisa menandai setiap bahan dan bumbu untuk memudahkan Anda membuat daftar belanjaan atau mengecek apakah semua bahan sudah tersedia di dapur Anda!

Bahan

  • 1 buah (100 gram) Kembang Kol ukuran kecil
  • 1 buah (100 gram) Brokoli ukuran kecil
  • 6 lembar (100 gram) Sawi hijau
  • 5 biji (100 gram) Jagung muda (putren)
  • 1 buah Wortel
  • 4 sendok makan Minyak Goreng
  • 3 buah Ampela Ayam, iris tipis
  • 100 gram daging Ayam, iris tipis
  • 10 ekor (100 gram) Udang pancet atau Udang galah ukuran sedang, kupas, sisakan ekornya
  • 1/2 potong (50 gram) bawang bombai, iris tipis
  • 3 siung Bawang Putih, cincang
  • 250 ml Air atau kaldu Ayam atau Kaldu Sapi
  • 4 sendok makan Kecap Bango
  • 1 sendok teh Tepung Maizena, larutkan dengan 1 sendok makan Air
  • 2 sendok makan Saus Tomat
  • 1/2 sendok Minyak Wijen
  • 1/2 sendok teh Lada Putih bubuk
  • 1/2 sendok teh Garam
  • 1 batang Daun Bawang, potong 2 cm

Cara Membuat

Cara memasak

  • Potong-potong kembang kol, brokoli, sawi hijau, jagung muda, dan wortel. Sisihkan.
  • Panaskan minyak goreng, tumis bawang bombai dan bawang putih hingga harum. Masukkan ampela ayam, daging ayam, dan udang. Tumis sebentar.
  • Tambahkan kembang kol, brokoli, jagung muda, dan wortel. Tumis selama 3 menit.
  • Masukkan air/kaldu, Kecap Bango, sawi hijau, larutan maizena, saus tomat, minyak wijen, sedikit lada putih bubuk dan garam, dan daun bawang. Masak hingga saus kental dan semua bahan matang. Angkat dan sajikan.

Untuk 4-5 porsi


http://www.warisankuliner.com

Resep Cumi Galau Isi Ayam Sayur

Hidangan ini bernama Cumi Galau karena sengaja dipilih cumi yang masih ABG, biar ukurannya pas buat masuk mulut dan mudah digigit. Cumi berisi ayam dan sayur dengan bumbu rempah yang lezat. Sangat cocok untuk lauk ataupun dimakan begitu saja sebagi snack..


Resep Cumi Galau Isi Ayam Sayur  - persembahan dari Kecap Bango

Bahan-bahan

TIPS: Anda bisa menandai setiap bahan dan bumbu untuk memudahkan Anda membuat daftar belanjaan atau mengecek apakah semua bahan sudah tersedia di dapur Anda!

Bahan:

  • 500 gram Cumi ukuran kecil
  • 200 gram daging Ayam
  • 1 buah Kentang
  • 1 buah Wortel
  • Kembang Kol secukupnya
  • Daun Bawang dan Seledri secukupnya
  • Tusuk gigi
  • 1 butir telur Ayam, ambil kuningnya saja
  • Minyak Goreng untuk menggoreng

Cara Membuat

Cara Membuat:

  • Bersihkan cumi-cumi pisahkan badan dan tentakelnya.
  • Membuat isian: Daging ayam dicincang halus
  • Kentang, wortel dipotong dadu kecil-kecil
  • Kembang kol,daun bawang dan seledri diiris halus
  • Haluskan bumbu yang berupa bawang merah,bawang putih,cabe merah,kunyit,jahe dan kencur.
  • Tumis bumbu sampai berbau harum, masukkan potongan2 daging ayam, dan sayuran
  • Tambahkan Kecap Manis Bango, Saus Tiram,lada putih bubuk, gula dan garam
  • Tambahkan sedikit air dan tunggu sampai masak sambil diaduk-aduk.Setelah isian masak, angkat dari api, lalu campurkan kuning telur,baru kemudian dimasukkan ke badan cumi-cumi, satukan dengan
  • tentakelnya menggunakan tusuk gigi.
  • Goreng sampai matang dan potong-potong sesuai selera.
http://www.warisankuliner.com

Resep Semur Rolade

Semur Rolade ini resepnya berasal dari Rolade daging khas Belanda yang kemudian diadaptasikan menjadi hidangan peranakan dengan mengawinkannya dengan bumbu semur sedap meresap. Mau coba? Ini hidangan yang pas buat hari-hari spesial!


Resep Semur Rolade - persembahan dari Kecap Bango


Bahan-bahan

TIPS: Anda bisa menandai setiap bahan dan bumbu untuk memudahkan Anda membuat daftar belanjaan atau mengecek apakah semua bahan sudah tersedia di dapur Anda!

Bahan

  • 150 gram Daging Sapi giling berlemak
  • 50 gram Ayam giling
  • 3 sendok makan Tepung Panir atau tepung roti
  • 1/2 sendok teh Garam
  • 1/2 sendok teh bubuk Pala
  • 1/8 sendok teh Lada Putih bubuk
  • 1/2 sendok teh Gula Pasir
  • 2 butir telur Ayam

Bahan Dadar

  • 3 butir telur Ayam, dikocok lepas, dibuat dadar
  • 1/4 sendok teh Garam

Bahan kuah semur

  • 6 butir Bawang Merah, diiris halus
  • 2 cm Jahe, dimemarkan
  • 1 buah Tomat, dipotong kasar
  • 4 sendok makan Kecap Manis Bango
  • 3/4 sendok teh Garam
  • 1/4 sendok teh Lada Putih bubuk
  • 1/4 sendok teh bubuk Pala
  • 500 ml Air
  • 4 sendok teh Tepung Maizena dilarutkan dalam 4 sendok teh Air, utnuk pengental
  • 2 sendok makan Margarin, untuk menumis

Cara Membuat

Cara memasak

  • Campur daging giling, ayam giling, tepung roti, garam, bubuk pala, lada putih bubuk, gula pasir, dan telur sampai rata. Oleskan adonan di atas telur dadar. Gulung. Bungkus lalu kukus. Potong-potong, sisihkan.
  • Tumis bawang merah, jahe, dan tomat di dalam margarin sampai harum. Masukkan Kecap Manis Bango, garam, lada putih bubuk, dan bubuk pala. Aduk rata.
  • Tuangkan air. Biarkan mendidih.
  • Rebus irisan rolade di dalam kuah semur di atas api kecil sampai meresap. Kentalkan dengan maizena. Biarkan kuah meletup-letup kembali. Rolade juga bisa tidak direbus di dalam kuah, hanya disuguhkan bersama kuah.
http://www.warisankuliner.com

Resep Sapi Daging Tumis

Perpaduan kecap dan daging sangat cocok untuk dinikmati.


Resep Sapi Daging Tumis - persembahan dari Kecap Bango


Bahan-bahan

TIPS: Anda bisa menandai setiap bahan dan bumbu untuk memudahkan Anda membuat daftar belanjaan atau mengecek apakah semua bahan sudah tersedia di dapur Anda!
500 gr Daging Sapi
6 sdm Kecap Manis Bango
1 sdm Gula merah, sisir
4 sdm Minyak sayur
350 ml Air
2 sdm Bawang Goreng


Bumbu Halus:
5 siung Bawang Putih
2 cm Jahe
1 ½ SDT Merica halus
¼ SDT Pala halus
1 SDT Garam
1 buah asam kandis

Cara Membuat

potong daging searah serat, ukuran sedang. Sisihkan. C-ampur daging dengan bumbu halus, kecap manis, gula merah, dan minyak sayur. Sisihkan. Didihkan air, masukkan daging beserta bumbu perendam. Masak dengan api kecil hingga kuah mengering dan daging empuk. Sajikan daging dengan taburan bawang merah goreng.

http://www.warisankuliner.com 

Resep Udang Pedas Manis

Resep masakan udang ini sangat mudah dan cepat dan hasilnya pun sempurna.


Resep Udang Pedas Manis - persembahan dari Kecap Bango


Bahan-bahan

TIPS: Anda bisa menandai setiap bahan dan bumbu untuk memudahkan Anda membuat daftar belanjaan atau mengecek apakah semua bahan sudah tersedia di dapur Anda!
1/2 kg Udang besar
2 buah Tahu, potong kotak dan Goreng sebentar
Pete secukupnya
2 sendok makan Margarin
1 sendok makan irisan Bawang Merah
5 sendok makan sambal botol
3 sendok makan Kecap Manis Bango
200 ml Air
100 gram Tomat, dipotong-potong kasar
100 gram Bawang Bombay, dipotong kasar
Minyak untuk menggoreng


Bumbu (dihaluskan):
1 sendok makan irisan Bawang Putih
1/4 sendok teh Merica
1 sendok makan Garam

Cara Membuat

1. Goreng udang tanpa dikupas kulitnya, sisihkan.
2. Tumis dengan margarin bumbu yang telah dihaluskan dan bawang merah.
3. Masukkan bawang bombay, tomat-sambal botol, kecap manis Bango dan air, masak hingga mendidih, masukkan udang yang telah digoreng dan Tahu beserta pete, masak hingga kuah mengering.
4. Hidangkan.

http://www.warisankuliner.com

Resep Sayur Genjer Tumis

Genjer ini merupakan sayuran yang sejenis habitatnya dengan kangkung, di tanah yang berlumpur. Di sini saya akan memberikan resep genjer yang dimasak dengan pedas dan manis bercampur dengan menarik

Resep Sayur Genjer Tumis - persembahan dari Kecap Bango

Bahan-bahan

TIPS: Anda bisa menandai setiap bahan dan bumbu untuk memudahkan Anda membuat daftar belanjaan atau mengecek apakah semua bahan sudah tersedia di dapur Anda!
1 ikat genjer
3 sdm Kecap Manis Bango
3 biji Cabe Merah, diiris tipis
1 siung Bawang Putih, diiris tipis
2 iris Jahe
1/4 siung Bawang Bombay yang kecil, diiris tipis
1 sendok makan Cabe Merah giling kasar
2 sendok makan Tauco
75 mL Air
Garam secukupnya
Minyak Goreng untuk menumis

Cara Membuat

1. Potong-potong genjer lalu dicuci bersih dan sisihkan.
2. Siapkan wajan, tumis bawang bombay, cabe merah, bawang putih dan jahe.
3. Setelah harum, masukkan cabe merah giling kasar dan tauco dan kecap manis Bango, tumis kembali hingga harum.
4. Lalu masukkan air dan genjernya.
5.Tambahkan garam dan masak hingga genjer layu.
6. Sajikan hangat.

http://www.warisankuliner.com

Resep Udang Masak Tauco


Resep Udang Masak Tauco - persembahan dari Kecap Bango

Bahan-bahan

TIPS: Anda bisa menandai setiap bahan dan bumbu untuk memudahkan Anda membuat daftar belanjaan atau mengecek apakah semua bahan sudah tersedia di dapur Anda!
1 kg Udang, buang kepalanya, sisakan buntutnya
3 lembar Daun Salam
100 ml Air
2 sdm Minyak Goreng
3 sdm Kecap Manis Bango


Bumbu:
3 siung Bawang Putih, iris halus
7 butir Bawang Merah, iris halus
1 sdm cabe halus campur dengan 2 sdm Air dingin
7 buah Cabe Hijau, iris serong halus
1 batang sereh, ambil bagian putihnya, iris halus
3 cm Jahe, iris halus
3 cm Lengkuas, iris halus
1 sdm Gula merah yang telah diiris halus
2 bh Tomat, iris halus
3 sdm taoco

Cara Membuat

1. Panaskan minyak, tumis bawang merah dan putih hingga harum.
2. Masukkan daun salam, dan bumbu yang telah diiris halus biarkan hingga tercampur dan harum.
3. Masukkan air. Biarkan hingga mendidih.Masukkan udang, kecap manis Bango dan aduk rata. Masak hingga udang matang. Angkat dan sajikan

http://www.warisankuliner.com

Resep Kerang Manis Pedas


Bahan-bahan

TIPS: Anda bisa menandai setiap bahan dan bumbu untuk memudahkan Anda membuat daftar belanjaan atau mengecek apakah semua bahan sudah tersedia di dapur Anda!

Bahan :

  • 1/2 Kg Kerang darah yang telah dibersihkan
  • 1/4 buah Nanas muda

Bumbu :

  • 5 siung Bawang Putih cincang kasar
  • 7 siung Bawang Merah, iris tipis
  • 3 buah Cabe Rawit merah
  • 5 cm Jahe yang telah dibersihkan dan dimemarkan

Pelengkap :

  • 20 ml Bango Kecap Manis Pedas Gurih
  • Garam secukupnya
  • Air 300 ml
  • Minyak sayur untuk menumis

Cara Membuat

Cara membuat :

  • Panaskan minyak sayur, lalu tumis semua bumbu kecuali pelengkap.
  • Setelah harum dan layu masukkan air 300 ml dan kerang darah.
  • Setelah air hampir habis, masukkan Bango Kecap Manis Pedas Gurih dan garam.
  • Lalu masukkan irisan nanas. Angkat dan sajikan.
http://www.warisankuliner.com